Ya Alloh, Bila Aku Masuk Neraka Lantaran Sholat Subuhku Berantakan

Ya Alloh..
Bilamana ada orang yang menzalimi aku..
Atau menggangguku..
Atau memfitnahku..
Sedang aku tidak memiliki bukti yang cukup untuk mengetahui apakah orang itu benar2 bermaksud jahat kepadaku..
Biasanya aku hanya mengatakan “Wa alaikum”..
Mendo’akan agar jangan sampai orang itu terzalimi manakala apa yang ia lakukan bukanlah suatu kesengajaan..
Atau pun sesuatu yang diniatkan untuk dilakukan..

Agar orang yang memang memiliki niat jahat..
Hanya akan mendapatkan kembali kejahatan sesuai takaran yang ia lakukan..
Sehingga aku tidak berlebih-lebihan dalam menuntut keadilan dari-Mu atas kejahatan orang itu..

Namun Ya Alloh..
Bilamana ada orang yang mengganggu istirahatku..
Tidur malamku..
Dan ia tidak memiliki hak atas hal itu, dari apa yang ia lakukan..
Dan aku tidak memiliki kewajiban atas dirinya, terhadap apa yang ia lakukan..
Dan aku telah mencoba memahami apa yang menjadi hak orang itu atas apa yang ia lakukan..
Dan orang itu tidak peduli pada apa yang menjadi hak diriku atasnya dari apa yang ia lakukan..
Dan pada akhirnya istirahat malamku terganggu oleh orang itu..

Ya Alloh..
Tatkala sholat Subuhku berantakan..
Tatkala Engkau menuntut aku atas kewajibanku yang tidak bisa aku tunaikan..
Lantaran aku tak mampu bangun dalam keadaan yang baik dari tidurku pada saat Subuh..
Akibat terganggunya istirahat malamku oleh orang itu..

Ya Alloh..
Aku bermohon kepada-Mu..
Bila aku sampai masuk neraka lantaran sholat Subuhku berantakan..
Aku ingin orang2 semacam itu diikutsertakan ke dalam neraka..
Atau lebih jauh lagi, orang2 semacam itu menggantikan posisiku di neraka..
Aku bermohon kepada-Mu bukan menggunakan kata2 yang biasa aku ucapkan..
Bukan “Wa alaikum”..
Melainkan..
Hancurkan orang2 yang semacam itu sehancur-hancurnya..
Lantaran aku merasa orang2 semacam itu bermaksud menghancurkan kehidupanku..
Selama siang harinya..
Dengan cara mengganggu istirahatku..
Pada malam harinya..

Amin!

Tags: , ,

Comments are closed.